Posted by My Blog Labels: ,


Costplay adalah Pengalaman menarik yang saya dapatkan saat mengujungi acara hellofest 8 yang dilaksanakan dibalai kartini tanggal. Acaranya seru bange mulai adanya panggung spektakuler ada bazaar yang selalu ditunggu para pengemar jepan untuk membeli pernak-pernik dan ada bazaar makanan jepang yang ditunggu-tunggu oleh peminat kuliner jepang. Ada drama klasik tentang sejarah jepang dan pertujukan unik lainnya.

 Hellofest 8 sendiri adalah festival tahunan yang diadakan oleh HelloMotion Academy. 7 tahun sebelumnya HelloFest menggunakan kalimat “Motion Picture Arts Festival”, namun dengan berkembangnya komunitas kami dan daya jangkau yang tidak hanya ke film pendek dan cosplay, maka untuk HelloFest ke 8 kali ini menggunakan slogan baru yaitu “Anima Expo”. Diambil dari kata Animasi yang memiliki arti “bring to life” (dikutip dari website Hellofest 8). Saya paling menunggu KostuMasa. Dari dulu saya memang menyukai segala macam yang berbau jepang, terutama manga dan anime walaupun tidak terlalu otaku karena keterbatasan media dan biaya. Setelah saya tahu cosplay, saya jadi ingin sekali menjadi cosplayer karakter yang aneh-aneh, bukan karakter yang umum sehingga saya bisa menjadi ‘beda’ dan jadi pusat perhatian. Tetapi kita semua sudah tahu kenyataan bahwa kostum cosplay itu memiliki harga yang selangit, jadi saya harus mengantongi impian saya itu untuk sementara sampai saya memiliki uang dan bisa membelinya. Untuk saat ini saya mengimplementasikan semangat cosplay dengan menghadiri acara-acara yang ada cosplay-nya dan memakai baju yang agak mendekati cosplay atau model harajuku. Saya melihat ada semangat tersendiri dari para penggiat cosplay, yaitu mereka menginginkan karakter atau apapun yang mereka sukai menjadi nyata dan tidak hanya sebuah impian yang tertuang dalam sebuah gambar. Dan karena manusia memiliki salah satu sifat Tuhan yaitu pencipta (terutama dalam skala kecil dalam kapasitas kita sebagai manusia) maka cosplay pun ada. Dari sebuah mimpi menjadi kenyataan. Dan mereka rela mengeluarkan waktu, tenaga, uang serta rasa gengsi demi terciptanya sebuah karakter tersebut. Melalui KostuMasa dalam Hellofest 8 ini, saya merasa sangat puas dan mata saya dimanjakan dengan cosplayer-cosplayer yang berseliweran sana-sini.

Foto-foto saat hellofest8:

 resti lagi and ngayas

danbo danbo  danbo

sahabat

cosplayer

asli kocak bgt